Thursday, May 26, 2011

Tutorial Photoshop : Teks Berefek Karamel

Berikut ini adalah tutorial membuat efek teks karamel menggunakan beberapa style layer yang saya terjemahkan secara bebas dari photoshopstar.com. Hasil akhirnya nanti akan seperti ini :


Sebelum memulai, carilah background/ gambar yang cocok dengan tema efek teks, yaitu karamel. Anda bisa mendapatkan gambar seperti yang digunakan sebagai background dalam tutorial ini di stock.xchange.

Langkah 1

Buat dokumen baru berukuran lebar (width) 1000 dan tinggi (height) 500 pixel dengan setting default dari Photoshop (RGB, 72 dpi, white background) seperti di bawah ini.

Langkah 2

Buka gambar background dan ubah lebarnya menjadi 1000 px. Copy gambar tersebut dan paste di dokumen yang sudah kita buat. Beri nama layer karamel ini, misalnya “caramel effect”.

Langkah 3

Buat layer baru di atas layer “caramel effect”, beri nama, misalnya “text”. Klik Horizontal Type Tool (T) dengan settingan berikut: Arial, Black, 230 px, Smooth. Ketik teks Anda tepat di tengah kanvas. Teksnya terserah, boleh ketik nama Anda sendiri, tapi dalam demi ini dipakai teks Photoshop Star. Warnanya pun terserah Anda.

Langkah 4

Sekarang kita mulai membuat efek caramel pada teks tersebut.. Pertama, set up Fill  text layer ke 0% (geser hingga mentok di kiri).

Langkah 5

Masih pada the text layer, klik Layer > Layer Style dan atur settingnya sesuai petunjuk berikut ini:

Setting Drop Shadow


Setting Inner Glow


Setting Inner Glow > Gradient Editor


Setting Bevel and Emboss


Setting Satin


Setting Stroke


Setelah mengaplikasikan semua Blending Options tersebut, kita akan dapatkan hasil seperti ini:

Langkah 6

Sekarang kita akan tambah kekontrasan teks kita. Untuk itu duplikasikan layer teks (Ctrl+J), lalu buat layer baru dan beri nama “filter”. Gabungkan (Ctrl+E) kedua layer baru tersebut agar efek teks berada pada satu layer.


Setelah itu klik menu Filter > Blur > Gaussian Blur sebagai berikut:

Langkah 7

Ubah mode layer ke Soft Light dengan Opacity 50%.

 Hasil akhir:


Selesai! Agar mahir mengaplikasikannya, lakukan beberapa kali dengan background yang berbeda-beda. Selamat mencoba!

Jika Anda ingin belajar lebih banyak trik-trik desain grafis lainnya dengan Photoshop, silakan kunjungi : www.photoshopstar.com