Thursday, July 7, 2011

Tips Menghadapi Trauma


Menghadapi suatu trauma memang bukanlah perkara yang mudah. Banyaknya kasus seperti bom yang sekarang marak, tekanan ekonomi yang tiada henti, larut dalam situasi depresi, bencana alam yang datang silih berganti dan ketergantungan akan obat penenang (narkoba), bahkan ketakutan yang sangat berlebihan.
Untuk membantu mengatasi trauma memang diperlukan bantuan teman, keluarga ataupun lingkungan, tapi Anda bisa juga memulihkan diri sendiri dan tak lupa mengembalikan persoalan hidup kepada Sang Khalik untuk memohon kesembuhan.

Tips Mengatasi Trauma
  • Menyadari bahwa setiap orang mempunyai kemampuan dan daya tahan berbeda-beda dalam menghadapi situasi sulit.
  • Mengakui dan menerima perasaan yang sedang kita alami.
  • Menerima dukungan keluarga, teman dan orang lain dan menyadari bahwa tidak selamanya orang yang dekat dengan kita memahami segala sesuatu yang kita alami.
  • Melakukan kegiatan positif membuat kita merasa nyaman dan santai.
  • Menyadari bahwa memulihkan diri setelah menghadapi masa sulit seringkali membutuhkan waktu yang tidak singkat.
  • Memberikan apresiasi atau menghargai sekecil apapun kemajuan yang diperoleh.
  • Melakukan latihan pernafasan/ metode relaksasi yang membantu mengatasi rasa panik dan takut.
  • Jaga kesehatan tubuh.

Bagi mereka yang mendampingi, berikut ini tipsnya :
  • Sediakan waktu untuk mendengarkan keluhannya.
  • Terima apa adanya.
  • Bersabar menghadapi perubahan yang terjadi padanya.
  • Upayakan agar kita tidak terlalu mengasihaninya.
  • Berikan pelukan/ sentuhan yang menenangkan jika diperlukan.
  • Perhatikan kebutuhan korban selain dukungan semangat seperti mencari atau bantu berjalan jika ia mengalami cacat fisik.
  • Jaga kesehatan Anda sendiri untuk menolong orang-orang yang kita sayangi dan kita cintai. (ida_dw)